Tentang : kata ganti "He = Hu/Huwa = Dia" untuk Allah dalam Al Qur'an

Bismillahirrohmaanirrohiim


Tentang : He (Inggris) = Hu/Huwa (Arab) = Dia (Indonesia)


Beberapa waktu yang lalu, ada yang menanyakan masalah kenapa dalam Al Qur'an terjemah bahasa inggris kata DIA untuk Allah adalah HE? bukankah kata HE artinya Dia (Laki-Laki)??

Jawaban Saya sebagai berikut: (Afwan jika ada yang masih kurang, bila ada tambahan jawaban tafadhol):
Contoh Ayat=
QS. Al Hasyr ayat 22: "Dialah Allah Yang tiada Tuhan selain Dia, Yang Mengetahui yang ghaib dan yang nyata, Dia-lah Yang Maha Pemurah lagi Maha Penyayang."

PERHATIKAN KALIMAT BERIKUT INI=
"Huwallohulladzi.... dst" --artinya--> "Dialah Allah dzat yang....."

coba kalau lafadz/kata "HUWA" (yang dalam bahasa inggris adalah "HE") diganti dengan lafadz/kata "Allah". Jadi bagaimanakah artinya?:
-"Dialah Allah" menjadi "Allahlah Allah"??

Padahal, dalam Transliterasi Bahasa Inggris penerjemahan "HE" -HARUS- disesuaikan dengan Arabnya yaitu "HU/HUWA", dan kalau kita merubah menjadi "ALLAH" berarti telah menulis yang tidak sesuai dengan sebenarnya.

Apakah hanya Gara-gara keterbatasan bahasa untuk dzat yang maha tidak terbatas (kekuasaan-Nya) kita jadi mengesampingkan suatu arti dalam sebuah ayat di Al Qur'an?

-pertama-tama hanya transliterasi Inggrisnya yang dirubah.. "He" menjadi "Allah", lama-kelamaan akan menimbulkan kerancuan pada generasi mendatang, dan akhirnya ayat/lafadz dalam Al Qur'an "HU/HUWA" diganti dengan lafadz "ALLAH".

-berlanjut, pertama-tama (lagi) ditanyakan kenapa memakai lafadz HU/HUWA yang artinya DIA LAKI-LAKI, apakah Allah itu Laki-Laki? (padahal bukan laki-laki, bukan perempuan, dan bukan banci, karena memang Allah berbeda dengan makhluqnya), kemudian dari pertanyaan itu akan timbul keragu-raguan terhadap Al Qur'an dan mempermasalahkannya.

Na'udzubillah Tsumma Na'udzubillahi min dzalik

Untuk masalah kenapa memakai HUWA (Dia Laki-laki) dan masalah-masalah yang lain tentang bahasa dalam Al Qur'an, Jika ingin tahu jawabannya, silahkan mempelajari dulu ILMU NAHWU, SHOROF, BALAGHOH, MANTIQ, dll.
Insya Allah akan menemukan jawabannya dan tidak akan timbul keragu-raguan akan ke-SUCI-an Al Qur'an (Suci dari pendiskreditan)

Wallohu A'laam Bishowaab

0 Response to "Tentang : kata ganti "He = Hu/Huwa = Dia" untuk Allah dalam Al Qur'an"

Posting Komentar